Cara Membersihkan Wajah yang Tepat, Dijamin Bebas Jerawat

Cara Membersihkan Wajah yang Tepat, Dijamin Bebas Jerawat

Mengetahui bagaimanakah cara membersihkan wajah yang tepat memang menjadi salah satu hal penting. Hal tersebut bukan tanpa alasan karena cara membersihkannya memang sangat berpengaruh terhadap kesehatan pada kulit Anda tersebut. Sebab apabila melakukannya dengan salah ternyata bisa mengakibatkan beberapa masalah.

Cara Membersihkan Wajah yang Tepat, Dijamin Bebas Jerawat

Walaupun membersihkannya terlihat mudah, tetapi tidak banyak orang tahu bagaimana cara mengaplikasikannya yang tepat. Bahkan tidak jarang walaupun sudah melakukan pembersihan, tetapi tetap saja muncul beberapa masalah seperti komedo banyak hingga jerawat muncul tiba-tiba.

Perlu diketahui bahwa untuk mencuci wajah ternyata tidak boleh dilakukan secara sembarangan. Pasalnya terdapat beberapa cara yang harus diperhatikan terlebih dahulu supaya kotorannya dapat terangkat dengan sempurna sehingga membuat kulit semakin sehat. Lalu bagaimana cara untuk membersihkan wajah dengan tepat?

Cara Membersihkan Wajah yang Tepat dan Benar

Seperti telah dijelaskan sebelumnya, dalam membersihkan muka memang tidak boleh menggunakan cara asal-asalan. Sebab jika sampai salah dalam memilih cara bisa menimbulkan masalah seperti pori-pori tersumbat, jerawat hingga adanya tanda-tanda penuaan diri. Daripada penasaran, berikut beberapa caranya.

  1. Jangan Lupa Cuci Tangan Dahulu

Cara membersihkan wajah yang pertama Anda harus mencuci tangan terlebih dahulu. Pastikan gunakan air yang mengalir dan sabun hingga bersih sebelum digunakan untuk menyentuh area muka. Kotoran ataupun bakteri yang menempel pada tangan bisa berisiko pindah ke muka apabila tidak dibersihkan dahulu.

  1. Mulai Bersihkan Makeup
Baca Juga :  Ini Dia 5 Tips Memutihkan Kulit Secara Alami dan Perlahan

Apabila sudah mencuci kedua tangan, maka selanjutnya bisa mulai membersihkan makeup dahulu. Hal tersebut agar tidak ada sisa makeup yang masih menempel dan mampu menyebabkan pori-pori menjadi tersumbat. Untuk membersihkannya, cobalah gunakan makeup remover yang tepat.

  1. Basahi Wajah Terlebih Dahulu

Jika sudah, lanjut basahi wajah terlebih dahulu dengan menggunakan air bersih. Beberapa orang menyarankan untuk membasahinya dulu menggunakan air hangat. Hindari penggunaan air dengan suhu panas karena bisa memicu kulit wajah mengalami iritasi.

  1. Mulailah Membersihkan Dengan Sabun Pembersih

Tuangkan dahulu sabun pembersih ke telapak tangan sesuai dengan jenis kulit masing-masing. Jika sudah, mulailah usapkan ke seluruh permukaan wajah dengan menggunakan jari-jari.

Jangan lupa berikan pijatan secara perlahan-lahan untuk membuat otot muka semakin rileks. Jika sudah maka jangan lupa bersihkan menggunakan air bersih dahulu.

Gunakan Toner untuk Mengembalikan pH

Apabila Anda sudah membersihkannya menggunakan sabun pembersih dan mengeringkan permukaan kulit, maka langkah berikutnya adalah dengan menggunakan toner. Toner inipun berfungsi untuk mengembalikan keseimbangan pH pada kulit wajah sehingga dapat terhindar dari paparan bakteri.

Tidak sampai disitu saja, pH inipun ternyata juga bisa memberikan beberapa manfaat lainnya di antaranya adalah sebagai berikut:

  1. Mampu Mencegah Kulit Kering

Kulit kering setelah cuci muka memang cukup membuat seseorang merasa tidak nyaman bukan? Itulah mengapa sangat disarankan untuk menggunakan toner. Terlebih lagi apabila Anda mempunyai kulit wajah dengan tipe kering.

  1. Mengatasi Masalah Jerawat
Baca Juga :  Manfaat Masker Beras untuk Kesehatan dan Kecantikan Kulit

Toner ternyata juga dapat digunakan untuk mengatasi masalah jerawat pada wajah. Jerawat yang dimaksud di sini adalah apabila kondisinya masih tergolong ringan. Beberapa toner dengan kandungan asam salisilat serta benzoil peroksida adalah pilihan tepat.

  1. Membantu Menghilangkan Minyak di Kulit

Manfaat lainnya dari toner yakni dapat digunakan untuk membantu menghilangkan minyak pada kulit. Syarat dari tonernya biasanya mempunyai kandungan berupa astringent.

Membersihkan wajah memang harus dilakukan dengan baik dan tepat karena apabila salah bisa memicu timbulnya berbagai macam masalah termasuk jerawat hingga pori-pori tersumbat. Jangan lupa terapkan cara membersihkan wajah di atas dengan tepat.

Keymaster