Cara Mengatasi Milia Pada Wajah dengan Metode Alami - Farmanina

Cara Mengatasi Milia Pada Wajah dengan Metode Alami

Sudah berbagai cara mengatasi milia tapi belum juga mendapatkan hasil maksimal? Mungkin karena ada langkah yang salah. Milia sendiri adalah bintik kecil yang masuk sebagai penyakit kulit dan sering disebut juga dengan jerawat bayi.

Cara Mengatasi Milia Pada Wajah dengan Metode Alami

Meski tidak menganggu aktivitas, tentu adanya milia ini mengurangi nilai kebersihan wajah Anda. Karena adanya milia pertanda kulit wajah sendiri sedang tidak sehat. Bentuknya sendiri seperti benjolan kecil berwarna putih.

Biasanya, jika dibiarkan juga akan hilang dengan sendirinya. Tapi ada beberapa kasus orang yang tidak sabar, sehingga mencari tahu bagaimana cara mengatasi milia. Kali ini, kami akan memberitahu caranya menggunakan metode alami, tanpa harus ke dokter.

Ketahui Gejala dan Penyebab Milia

Setiap orang pasti menginginkan kulit yang bersih, dan juga cerah. Tapi, bagaimana bisa Anda mewujudkan hal tersebut, ketika tidak merawat kulit dengan baik. Tanda-tanda bahwa kulit wajah Anda bermasalah bisa muncul jerawat hingga milia.

Seperti yang telah dijelaskan di atas, milia sendiri memiliki julukan jerawat bayi. Tidak sakit atau mengindikasikan hal yang parah. Tapi, jika tidak tahu cara mengatasi milia, bisa mengurangi tingkat percaya diri.

Lalu, gejala apa yang timbul saat orang mengalami masalah kulit seperti ini? Jadi, gejalanya akan timbul benjolan kecil dengan diameter 1-2 milimeter. Meski terbilang tidak sakit, tapi ada beberapa kasus yang mengalami kemerahan bila bergesekan dengan suatu benda.

Baca Juga :  Perawatan Wajah Usia 40 tahun, ini yang Harus Dilakukan

Gejala ini bisa timbul di area wajah mana saja serta anggota tubuh lainnya. Tapi, paling umumnya berada di area sekitar bawah mata. Selain itu, bisa juga muncul di kelopak mata, dahi, hidung, pipi, rahang, belakang telinga bahkan kelamin.

Jadi, bagaimana hal itu bisa terjadi pada Anda? Jadi, masalah kulit seperti ini terjadi karena ada sel kulit mati atau protein yang sering disebut dengan keratin, terperangkap di bawah permukaan kulit.

Maka, jerawat bayi ini tidak hanya tumbuh pada bayi, tapi juga pada remaja dan orang dewasa. Penyebab lainnya dari milia bisa terjadi karena :

  1. Kerusakan kulit akibat paparan sinar matahari secara langsung.
  2. Perawatan kulit dengan prosedur tertentu.
  3. Penggunaan krim yang mengandung kartikosteroid dalam jangka waktu yang panjang.
  4. Bisa juga kulit melepuh karena paparan tanaman beracun.

Cara Mengatasi Milia dengan Mudah Tanpa ke Dokter

Bila memang penyebab dari milia yang Anda dapati karena sering terpapar sinar matahari, sebenarnya sangat mudah untuk disembuhkan. Tidak perlu perawatan khusus ke dokter, karena mengatasi milia bisa menggunakan metode alami.

Bahkan beberapa orang juga lebih memilih membiarkannya, karena biasanya akan hilang dengan sendirinya. Jenis milia yang dengan mudah dihilangkan adalah jenis milia primer.

Dengan menghilangnya milia, kulit menjadi lebih bersih dan teksturnya kembali halus. Cara paling mudah untuk menghilangkannya, Anda bisa melakukan cara mengatasi milia berikut ini :

  1. Bersihkan wajah secara teratur atau double cleansing. Ketika menggunakan make up, bersihkan dulu dengan micellar water secara merata. Lalu, bilas dengan air dan bersihkan maksimal dengan sabun wajah lembut.
  2. Lakukan eksfoliasi wajah. Anda bisa membeli produk scrub wajah yang ada di pasaran. Atau bisa membuat scrub sendiri dengan gula pasir dan juga minyak zaitun. Oleskan ke wajah dengan pelan.
  3. Jangan lupa, gunakan masker wajah. Bisa membelinya di pasaran atau membuat sendiri dengan bahan alami.
  4. Dan terakhir, gunakan krim retinoid setidaknya satu kali sehari. Dengan kandungan vitamin A di dalamnya, dapat menghilangkan masalah tersebut.
Baca Juga :  Flek diwajah Mengganggu? Atasi dengan Hal Ini!

Namun, meski bisa hilang dalam hitungan minggu hingga bulan, ketika dirasa sangat mengganggu, cara mengatasi milia adalah dengan menghubungi dokter, karena Itu adalah solusi terbaik agar gangguan kulit tersebut bisa segera hilang.

Keymaster